Sony Camcorder HDD DCR-SR45E di Alnect Computer

Sony Camcoder HDD DCR-SR45E

Setiap kali jeng-jeng atau keluyuran, saya sering menemukan tempat-tempat menarik yang pantas untuk diabadikan. Namun hanya dengan sebuah foto hasil jepretan kamera digital rupanya ndak cukup untuk menunjukkannya.

Seringkali terlintas keinginan untuk mengabadikan momen atau lokasi-lokasi tersebut dengan menggunakan kamera video, namun sayangnya saya belum memilikinya. Apalagi era blogging sekarang ini konon akan memuat lebih banyak konten multimedia (video) seperti yang dibahas pada acara FreSh pada bulan Juni 2009 di JaCC beberapa waktu yang lalu.

Lalu, ketika terlintas keinginan untuk memiliki kamera video, kamera seperti apakah yang sekiranya cocok untuk dijadikan teman perjalanan dan gadget yang tepat untuk merekam momen-momen berharga tersebut?

Setelah gugling sana-sini untuk mencari produk yang asyik, saya tertarik dengan kamera Sony Camcorder HDD DCR-SR45E. Kenapa saya tertarik dengan kamera ini?

Pertama adalah bentuknya yang mungil (panjang 113 mm, lebar 76 mm, tinggi 77 mm) dan ringan (350 gram) membuat kamera ini mudah dan praktis dibawa dalam perjalanan. Desainnya yang kompak membuatnya mudah untuk dioperasikan dan nyaman ketika digunakan.

Media penyimpanan berupa hardisk dengan format MPEG-2 yang mampu mencapai resolusi 1920 x 1080 pixel lebih saya sukai karena memudahkan dalam memindah melalui koneksi USB 2.0 High Speed dan mengolah hasil rekaman tanpa perlu melakukan konversi tanpa kehilangan kualitas gambar.

Apalagi kapasitasnya yang cukup besar, 30 GB ditambah kemampuan HYBRID yang memungkinkan perekaman gambar ke dalam penyimpan tambahan berupa Memory Stick Duo membuat kita ndak kehilangan momen-momen berharga.

Didukung lensa Carl Zeiss Vario-Tessar berdiameter 30 mm membuat kualitas gambar yang jernih dan bersih. Setiap sudut gambar bahkan yang jauh dan detil bisa diabadikan karena kamera ini memiliki kemampuan zoom optikal sebesar 40x plus 2000x zoom digital.

Situasi perjalanan yang biasanya bergoncang dan banyak bergerak ndak mengurangi ketajaman gambar karena fitur image stabilizer Super SteadyShot. Bahkan momen-momen perjalanan di malam hari pun masih bisa diambil dengan baik karena adanya fitur Super NightShot Plus.

Hasil rekaman pun bisa langsung dilihat melalui layar 2.7” Wide Hybrid LCD berresolusi 123K pixels (rasio 16:9). Naigasi pun bisa dilakukan dengan mudah melalui tombol yang ada di layar.

Mengenai harga, cukup terjangkau apalagi melihat fitur-fitur yang diusung kamera berkelas pemula ini. Setelah melakukan gugling, saya menemukan produk ini dijual dengan harga kompetitif di Alnect Computer.

Alnect computer Blog Contest</a

17 comments

  1. hehe.. bagiku camcorder prefer ke OPTICAL ZOOM yang makin tinggi, sip untuk momen yang jauh. wah 30GB cukup kecil bro, disini yg model lama (DCR-SR80E) aja udah 60GB. Oya jgn lupa klo perlu lampu flash nya sekalian, kalau gelap kurang sip bro, paling2 make infra red.

  2. etapi hasil rekaman camcorder ini gampang disunting nggak ya? baterainya tahan berapa lama sih? **ethok-ethok takon ben dikiro tenan**

Comments are closed.