Apa hubungannya Adira, salah satu perusahaan penyedia layanan keuangan pembelian mobil dengan wisata? Pertanyaan ini sempat bergelayut dalam benak saya ketika mendatangi undangan grand launching situs Adira Faces of Indonesia, di Annex Building, Kawasan Wisma Nusantara, Jumat, 29 Juli 2011. Begitu memasuki lokasi acara, saya disambut oleh mbak-mbak cantik berpakaian adat dari beberapa daerah di… Continue reading Adira Faces of Indonesia: Portal Kolaboratif Wisata Indonesia
Category: Uncategorized
Fort Canning Park: Cikal Bakal Singapura
Sang Nila Utama dari Sriwijaya mendarat di sebuah pulau kecil pada tahun 1324. Di pulau tersebut, dia melihat seekor harimau dan bertanya kepada perdana menterinya apa nama hewan tersebut. Sang perdana menteri menjawab itu adalah seekor singa, dan ini adalah awal kisah dari nama Singapura.
Pelebon: Upacara Mengantar Raja Menuju Nirwana
Langit Ubud yang mendung, rupanya tak menyentuh kawasan Puri Peliatan, tempat diselenggarakannya upacara Pitra Yadnya Pelebon Ida Dewagung Peliatan, Raja Puri Agung Peliatan IX, yang meninggal pada tanggal 21 Agustus 2010 lalu. Upacara Pelebon sendiri merupakan sebutan untuk upacara Ngaben, upacara kremasi jenazah yang dilakukan khusus untuk kaum raja dan bangsawan. Upacara Pelebon yang diselenggarakan… Continue reading Pelebon: Upacara Mengantar Raja Menuju Nirwana
Menyusuri Sungai Li dan Bukit Karst Hingga ke Yangshuo, China
Guilin, China, memiliki hamparan bukit karst terbesar di dunia. Sejak dulu hingga kini, banyak literatur kuno dan kasusastra modern China yang terinspirasi dari keindahan bukit-bukit karst ini. Salah satu karya puisi yang terkenal adalah puisi karya Han Yu, penyair pada era Dinasti Tang yang berbunyi, “The river winds like a blue silk ribbon, while the… Continue reading Menyusuri Sungai Li dan Bukit Karst Hingga ke Yangshuo, China
Jeng-Jeng Guilin, China
Pernah lihat lukisan atau film-film mandarin dengan setting bukit-bukit lancip dengan sungai lebar mengalir di bawahnya? Gambar-gambar di lukisan itu bukan khayalan, bukit-bukit lancip dengan sungai lebar mengalir di bawahnya itu memang nyata dan benar-benar ada. Guilin, adalah kota di China selatan yang memiliki lansekap cantik itu. Terletak di propinsi Guangxi, Guilin menjadi salah satu… Continue reading Jeng-Jeng Guilin, China
Mengurus Visa China
China adalah salah satu negara yang “cukup seram” dalam benak saya. Latar belakangnya yang komunis plus berita-berita tentang betapa “tertutupnya” negara itu, memberikan kesan bahwa untuk bepergian ke sana cukup sulit. Namun ternyata kesempatan untuk menginjakkan kaki ke negara berpenduduk terbanyak di dunia itu pun datang. Tentu saja “bayangan seram” tersebut menghantui saya ketika akan… Continue reading Mengurus Visa China
Jeng-Jeng Sawarna
Jawa Barat bagian selatan dan Banten masih menyimpan banyak pesona. Lokasinya yang cukup sulit dijangkau karena prasarana yang kurang, membuat alam dan pemandangannya seperti tak pernah terjamah. A hidden paradise. Salah satunya adalah pantai-pantai di kawasan Desa Sawarna, Kec. Bayah, Kab. Lebak, Banten, yang menjadi salah satu favorit para surfer asing sejak tahun 2005, karena… Continue reading Jeng-Jeng Sawarna
Jeng-Jeng Pulau Kelapa-Pulau Harapan, Kepulauan Seribu
Kepulauan Seribu masih punya banyak pesona. Meski hanya berjumlah 342 buah pulau, rasanya masih ada saja hal unik dan menarik yang bisa ditemukan di sana. Kali ini saya mengunjungi Pulau Kelapa dan Pulau Harapan, di gugus utara Kepulauan Seribu. Pulau Kelapa? Ya, itu lah nama pulau yang konon bisa merayu, seperti dalam lagu ciptaan Ismail… Continue reading Jeng-Jeng Pulau Kelapa-Pulau Harapan, Kepulauan Seribu
Jeng-Jeng Singapura: Mencoba MRT
Tak diragukan lagi, sistem transportasi massal (MRT – Mass Rapid Transportation) di Singapura memang pantas disebut sebagai salah satu yang terbaik. Efisiensi, ketepatan waktu, kemudahan, integrasi, dan kenyamanannya memang patut diacungi jempol. Sebagai pelancong yang sering mengandalkan layanan transportasi publik, saya sangat terbantu. Belum lagi soal papan petunjuk dan peta yang dapat dengan mudah ditemukan… Continue reading Jeng-Jeng Singapura: Mencoba MRT
Jeng-Jeng Singapura: Menyeberang Melalui Laut
Akhirnya saya menjejakkan kaki untuk pertama kalinya ke luar negeri. Memang ndeso banget saya ini. Lumayan lah, jadi paspor saya sekarang udah ada capnya. 😀 Buat orang katrok bin ndeso macam saya, Singapura itu negeri yang hebat. Yang saya kagumi dari negeri yang luasnya hampir sama kayak DKI Jakarta ini adalah keteraturan, kerapian, tertataan, dan… Continue reading Jeng-Jeng Singapura: Menyeberang Melalui Laut